Ulang Tahun Jatimotoblog Kediri, Peringatan Ke-3 Tahun Dan Acara Pertama Bagi Wongserut’s

Pemirsa … Seperti yang telah di posting oleh dulur Jatimotoblog sebelumnya, setiap di akhir tahun di bulan Desember adalah hari dimana berdirinya Jatimotoblog secara resmi. Dan selalu akan diadakan acara kopdar tahunan rutin untuk memperingati hari jadi tersebut.

simpang-lima-gumul_2

Untuk tahun ini acara akan dilaksanakan di Kota Kediri pada tanggal 27 & 28 Desember 2014, tepat di akhir pekan musim liburan yang padat hari sabtu-minggu. Beberapa agenda juga telah disusun mengenai acara serta eksplorasi kota Kediri.

Bagi Wong’s sendiri acara ini adalah yang pertama kalinya, maklum blog baru seumur cabe eh jagung tapi dengan tambahan semangat dari rekan sesama blogger Jatimotoblog akhirnya bisa mengikuti acara istimewa ini :-D. Juga bersyukur karena melalui media blogging ini lah akhirnya bisa menambah wawasan dan teman baru dalam kehidupan saya. Adalah MasWiro punggawa Nyobamoto.com yang akrab disapa MbahWir ini yang selalu aktif serta mengajak para blogger tanpa membedakan status senior maupun junior. Dimata beliau semua sama saja yang penting adalah menyatukan dan mempererat tali silaturahmi sesama blogger, khususnya di Jawa Timur.

Berikut susunan acara yang akan dilaksanakan di Kediri :

 

Sabtu 27 Desember 2014

  • 15.00-18.00  : Registrasi/ Check In di Hotel Bismo Kediri.
  • 18.00-19.30  : Ramah Tamah diselingi makan Nasi Pecel Tumpang di Jl.Dhoho (per porsi rata2 Rp 4000 – Rp 5000).
  • 19.30-22.00  : Di Simpang Lima Gumul.
  • 22.00-24.00  : Ngopi Bareng di Warung Vampire (bagi yang ingin istirahat di Hotel dipersilahkan).
  • 24.00-04.00  : Istirahat

Minggu 28 Desember 2014

  • 04.00-08.00  : Giat diri dan Breakfast, (sekalian Check Out Hotel).
  • 08.00-11.00   : Agenda Khusus.
  • 11.00- 14.00  : Wisata dan Lunch.
  • 14.00-15.00  : Hunting oleh-oleh.
  • 15.30-………  : Sayonara.

Penginapan di Hotel Bismo, Jl.Panglima Sudirman No.119 atau pojok utara Alun_alun Kediri.

Dan yang pasti ada tamu special juga yang datang dari luar wilayah Jatim akan turut serta menyemarakkan acara. Monggo yang ingin bergabung meski tidak harus menginap juga bisa, untuk sekedar berbagi ilmu dan bertemu blogger-blogger fenomenal di Jawa Timur  :mrgreen: bisa menghubungi nomor-nomor dibawah ini.

Kang Mukhtarom (touringrider.com) = 081 333 6000 55

Kang Heri (Setia1Heri.com)                   = 081 357 0603 89

Mas Wiro (nyobamoto.com)                   = 081 333 4988 99

 

Sampai bertemu Mas Bro… 😀

jatimotoblog

 

10 respons untuk ‘Ulang Tahun Jatimotoblog Kediri, Peringatan Ke-3 Tahun Dan Acara Pertama Bagi Wongserut’s

  1. ardho redhis 27/12/2014 / 22:05

    waduh… ora iso melu… ngenteni tahun ngarep iki… 😦

    Suka

      • ardho redhis 27/12/2014 / 22:10

        mau sore tas nyampek malang kang.. mari touring tekan banyuwangi… kate nututi neng kediri y ora mungkin,.. hehehe

        Suka

      • wongserut 27/12/2014 / 22:12

        Walaah oke wes moga tahun ngarep bisa gabung

        Di ngasoh i sek badan ee 🙂

        Suka

Tinggalkan komentar